23.9 C
Tangerang
Saturday, 8 February, 2025
spot_img

MINGGU GEMBALA YANG BAIK

Hari Minggu, 30 April 2023, Merupakan hari Panggilan ke-60.

Berbicara tentang Panggilan, Sebenarnya apa sih itu Panggilan dan untuk apa tujuan dari Panggilan ini? Dalam kotbah Romo Diaz pada Misa Minggu Ke-2 Pukul 10:00 Pagi, Romo Diaz menjelaskan bahwa, Gereja memperkenalkan Panggilan Khusus merupakan Panggilan yang dimana Allah memilihnya untuk menjadi Imam, Biarawan dan Biarawati.

Panggilan ini bertujuan agar Gereja tetap ada, Artinya Panggilan ini diadakan agar Pelayanan dalam Gereja tetap berjalan, Baik menjadi Gembala Gereja maupun juga dalam hal Pelayanan Sakramen, agar umat dapat terlayani.

Dalam video yang diputar setelah Romo Diaz sedikit berkotbah, yang dimana video tersebut menyampaikan pesan-pesan dari beberapa Seminaris yang berasal dari Paroki Gregorius Agung.

Hal menarik yang disampaikan oleh Frater Kasimirus Lambok Hartanto Sitohang, atau yang biasa dikenal diseminarinya sebagai Frater Lambok, yang berasal dari Lingkungan Basilius, Wilayah Paulus, Paroki Kutabumi, Gereja St. Gregorius Agung.

Terinspirasi dari pepatah perancis, yang dimana artinya “Carilah sarana yang membuat kamu sering berdoa”.

Ia mengatakan bahwa, “Sarana di dunia ini ada banyak, menjadi awam apapun itu, dan juga menjadi Imam, Biarawan-Biarawati. Dan akhirnya dengan kesadaran penuh saya akan menjadi Imam. Ya saya merenung bahwa sarana ini, membantu saya untuk membangun relasi yang dekat dengan Tuhan, dan dengan kedekatan relasi itu akhirnya membuat saya semakin kuat  menjalani hidup sehari-hari dan juga panggilan dari Tuhan ini” ujarnya dalam video tersebut.

Dan juga ia menambahkan bahwa “Bapak Paus Fransiskus itu punya pesan: Kita semua dipanggil untuk menjadi kudus. Melayani Tuhan dan sesama dengan tulus dan bersungguh-sungguh, sarana  menjadi Imam, Biarawan dan Biarawati, merupakan tindakan yang dapat mencapai hal tersebut.

Selamat Hari Minggu Panggilan, Semoga kita selalu mengandalkan Tuhan dalam setiap Langkah hidup kita.***(MARSEL)

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

imankatolik.or.id
Kalender bulan ini

Popular