Diawali dengan teriakan kata Ya’ahowu oleh pemimpin tarian penyambutan,  Bapa Uskup Ignatius Kardinal Suharyo didampingi oleh Romo Wahyu, Romo Diaz beserta DPH disambut dengan tarian fame  afo atau sekapur sirih dan pengalungan cindera mata berupa kalabubu dipelataran pelataran gereja .Kali ini yang mendapat tugas dalam penyambutan kedatangan Bapa Uskup dalam HUT ke 11 Paroki Kutabumi, Minggu 3 September 2023 adalah saudara kita dari kelompok Kategorial Ikatan  Keluarga Katolik Nias.
Sebelum misa dimulai kelompok kategorial Anggara Kasih bertugas membawa tumpeng diringi tarian cucuk lampah dengan iringan gamelan dan saat persembahan dibawakan dengan tarian dari Sumatra Utara. Diawali dengan lagu pembukaan Mars Gregorius Agung, misa syukur ultah ke 11 kali ini dibawakan secara konselebrasi, dipimpin oleh Uskup Kardinal Ignatius Suharyo bersama Romo Wahyu , Romo Diaz, Romo Sony sebagai Imam konselebran.Pada perayaan HUT 11 paroki ini juga dilaksakan pemotongan tumpeng oleh Romo Wahyu serta pemberian SK Â Persetujuan pembangunan gedung pastoran kepada Bapa Uskup, setelah itu dilakukan pemberkatan area pembangunan gedung pastoran oleh Bapa Uskup Ignatius Kardinal Suharyo diiringi tarian dari kelompok K3BT, Flobamorata dan Barongsai oleh kelompok KKTG.
Selain perayaan ekaristi juga diadakan panggung hiburan dan pembagian hadiah untuk para pemenang lomba. Dalam kesempatan ini juga setiap lingkungan mengadakan makan siang bersama dengan membuka stand masing masing.
Kesuksesan acara HUT ke 11 ini tak luput dari kerja keras panitia Wilayah Skolastika dan kerjasama yang solid seluruh umat wilayah dan kelompok kategorial.
saksikan liputan selengkapnya di https://youtu.be/mTUQEs4b2Bc
@>pandugrafiika