23.9 C
Tangerang
Tuesday, 18 March, 2025
spot_img

Sosialisasi Protokol Perlindungan Anak Dan Dewasa Rentan ( PPADR ) untuk Pro Diakon

Sosialisasi Protokol Perlindungan Anak Dan Dewasa Rentan ( PPADR ) untuk Pro Diakon

Salah satu tugas pro diakon adalah melaksanakan tugas pewartaan. Mereka adalah ujung tombak dalam pelayanan kepada umat di lingkungan. Itu sebabnya Tim Satgas Protokol Perlindungan Anak Dan Dewasa Rentan ( PPADR ) merasa perlu untuk memberikan sosialisai kepada Pro Diakon.
Kamis, 28 September 2023 bertempat di Aula Sekolah Tarsisius diadakan sosialisai PPADR untuk Pro Diakon Gereja St. Gregorius Agung. Fasilitator Inti ( FI ) pemberi materi adalah Yuni Wulur. Peserta yang hadir 65 orang. Mereka menyimak dengan seksama penjelasan tentang PPADR ini. Setelah memahami PPADR diharapkan mereka juga akan mewartakan Protokol ini kepada umat di lingkungan mereka.
Dalam kesempatan tersebut juga diinformasikan bahwa Satgas PPADR Paroki Kutabumi telah terbentuk dan telah mulai bekerja. Selain FI hadir pula tim satgas lainnya yaitu Bapak J. Yanto dan Bapak Hardi.
Selain sosialisai PPADR, dijelaskan juga tentang Pakta Integritas. Para Pro Diakon yang hadir menutup kegiatan ini dengan kesepakatan bersama untuk mendukung PPADR. Salah satunya adalah dengan menandatangani Pakta Integritas PPADR. Dengan demikian kita semua berharap tujuan protokol ini akan tercapai yaitu agar Lingkungan KAJ terbebas dari Kekerasan Seksual. ( YW )

Foto: Komsos Gregorius Agung

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

imankatolik.or.id
Kalender bulan ini

Popular